• Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial
AmanMakmur.com
Advertisement
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial
No Result
View All Result
AmanMakmur.com
No Result
View All Result

Ambang Batas Calon Presiden Mengebiri Hak Politik Warga Negara

Rabu, 16/2/22 | 07:23 WIB
in Berita
0
Narasumber dan peserta Dialog Publik Wacana Perubahan Kelima UUD NRI Tahun 1945, berfoto nersama. Adapun acara dilaksanakan di Auditorium FISIP UIN Syarif Hidayatullah, Tangerang. (Foto : dpd)

JAKARTA, AmanMakmur.com ––Ketua Kelompok DPD Di MPR, Tamsil Linrung mengatakan bahwa pembatasan pencalonan Presiden dan Wakil Presiden yang hanya dapat diusulkan oleh partai politik dan gabungan partai politik merupakan salah satu bentuk degradasi atas hak individu warga negara untuk turut serta dalam pemerintahan dan maju menjadi calon Presiden dan calon Wakil Presiden dari jalur ndependen.

Hal itu disampaikan Tamsil Linrung saat memberikan Keynote Speech pada Dialog Publik Wacana Perubahan Kelima UUD NRI Tahun 1945 di Auditorium FISIP UIN Syarif Hidayatullah, Tangerang, Rabu (16/2).

“Ketentuan Pasal 6A ayat (2) UUD 1945 telah menodai prinsip-prinsip demokrasi khususnya terkait dengan hak berpolitik bagi warga negara,” ujar Tamsil.

LihatJuga

Bantu 57 Mustahik, Baznas Agam Salurkan Dana Zakat Sebanyak Rp95,5 Juta

Bantu 57 Mustahik, Baznas Agam Salurkan Dana Zakat Sebanyak Rp95,5 Juta

Kamis, 29/1/26 | 20:43 WIB
2
Optimalkan 38 Kantor Daerah, BKSP DPD RI Siap Fasilitasi UMKM Tembus Pasar Australia

Optimalkan 38 Kantor Daerah, BKSP DPD RI Siap Fasilitasi UMKM Tembus Pasar Australia

Kamis, 29/1/26 | 20:30 WIB
2
Kunjungan Kerja Spesifik Komisi IX DPR RI ke Padang Pariaman, Bupati JKA Usulkan Rp137,3 Miliar

Kunjungan Kerja Spesifik Komisi IX DPR RI ke Padang Pariaman, Bupati JKA Usulkan Rp137,3 Miliar

Kamis, 29/1/26 | 19:58 WIB
4

Senator asal Sulawesi Selatan menjelaskan bahwa negara yang sudah menerapkan prinsip-prinsip demokrasi, pelaksanaan sistem pemilihan, baik itu pemilihan terhadap anggota lembaga perwakilan ataupun pemilihan pemimpin nasional haruslah memberi ruang bagi setiap individu warga negara.

“Kondisi ini diperparah dengan hadirnya Undang-Undang Pemilu Nomor 7 tahun 2017 pasal 222 yang membatasi alternatif pilihan capres-cawapres yang akan maju di Pemilu, utamanya calon perseorangan,” imbuhnya.

Adanya pembatasan terhadap pencalonan Presiden dan calon Wakil Presiden yang dilakukan melalui Presidential Threshold juga merupakan salah satu bentuk pengkerdilan nilai-nilai demokrasi.

Oleh karena itu, Tamsil menilai, wacana perubahan kelima terhadap UUD NRI Tahun 1945 perlu memuat materi yang berkaitan dengan penataan pelaksanaan demokrasi yang lebih substantif dengan memberikan ruang bagi terpenuhinya hak-hak warga negara dalam pencalonan Presiden dan calon Wakil Presiden dari unsur independen.

Senada hal itu Prof Ali Munhanif, Dekan FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengatakan bahwa gagasan amandemen UUD 1945 saat ini merupakan momentum yang tepat.

“Presidential threshold seharusnya tidak diperlukan lagi jika sistem bikameral berjalan dengan efektif,” ujarnya.

Di akhir dialog, semua narasumber dan peserta sepakat agar Presidential Threshold dihilangkan dalam ketentuan Pasal 222 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu karena bertentangan dengan UUD dan menodai prinsip kedaulatan rakyat. Hadir dalam kesempatan itu Pimpinan Kelompok DPD di MPR dan civitas akademika fakultas ilmu sosial dan ilmu politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

(Rel/dpd)

Post Views: 260
ShareSendShare
Previous Post

Kedelai Mahal dan Langka, LaNyalla Minta Pemerintah Respons Cepat

Next Post

PPUU DPD RI Bahas Urgensi Pemerintahan Digital dengan Budiman Sujatmiko

Next Post
PPUU DPD RI Bahas Urgensi Pemerintahan Digital dengan Budiman Sujatmiko

PPUU DPD RI Bahas Urgensi Pemerintahan Digital dengan Budiman Sujatmiko

Most Viewed Posts

  • Istri Rektor ITP Hendri Nofrianto Berpulang ke Rahmatullah (15,071)
  • Lalai Eksekusi Bupati Pessel, LBH Sumbar akan Laporkan Kejari Painan ke Jamwas dan Komjak (11,273)
  • Klaim Rinaldi sebagai Ketum IKA FMIPA Unand Ditolak Alumni (8,901)
  • Ibunda Tercinta Mulyadi Wafat, Banyak Tokoh Nasional Kirim Karangan Bunga Duka Cita (8,572)
  • Ambulans Sumbangan Warga Padang Ikut Bantu Evakuasi Korban di Palestina (8,542)
  • Mevrizal: Profesi Pengacara Syariah Menggiurkan dan Kian Diminati (7,848)
  • Menakar Peluang DPD RI Dapil Sumbar di Pemilu 2024 (6,965)
  • Memenuhi Syarat, Bacalon DPD RI Hendra Irwan Rahim Dinilai Paling Siap (6,390)
  • Puncak Peringatan Hari Koperasi, Hendra Irwan Rahim: Dua Menteri Bakal Hadir di Sumbar (6,309)
  • DPD RI Bentuk Pansus Guru dan Tenaga Kependidikan Honorer (5,429)

Berita Lainnya

Menteri PU Dody Pastikan Kesiapan Lokasi Pembangunan Sekolah Rakyat

Menteri PU Dody Pastikan Kesiapan Lokasi Pembangunan Sekolah Rakyat

Minggu, 06/4/25 | 10:02 WIB
6

Menteri PU (Pekerjaan Umum) Dody Hanggodo meninjau lokasi usulan pembangunan Sekolah Rakyat. (Foto : pu) JAWA TIMUR, AmanMakmur ---Menteri PU...

Tanah Datar Juara Umum Lomba DBON se Sumbar

Tanah Datar Juara Umum Lomba DBON se Sumbar

Rabu, 30/11/22 | 20:23 WIB
84

Atlet Tanah Datar berhasl meraih emas. (Foto : FM) TANAH DATAR, AmanMakmur.com --- Pada kejuaraan cabang olahraga DBON, atau Desain...

Nevi Zuairina: Penting Mendidik Anak Cinta Al Qur’an

Nevi Zuairina: Penting Mendidik Anak Cinta Al Qur’an

Rabu, 25/5/22 | 17:31 WIB
21

Anggota DPR RI dari fraksi PKS Hj Nevi Zuairina, pada Seminar Parenting yang di gelar SDIT Ar-Risalah Simalanggang, Kecamatan Payakumbuh,...

Senator Sulsel Lily Amelia Salurapa Raih Penghargaan The Best Inspirative Woman 2022

Senator Sulsel Lily Amelia Salurapa Raih Penghargaan The Best Inspirative Woman 2022

Minggu, 11/12/22 | 18:31 WIB
37

Lily Amelia Salurapa, Anggota DPD RI Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), meraih penghargaan sebagai The Best Inspirative Woman pada ajang Indonesia...

  • Aman Makmur
  • Beranda
  • Tim Redaksi

© 2026 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial

© 2026 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.