BUKITTINGGI, AmanMakmur –—Institut Teknologi dan Bisnis Haji Agus Salim (ITBHAS) Bukittinggi mengelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan program berbagi hadiah kepada anak yatim, Sabtu (15/4/2023), di Bukittinggi.
Program berbagi dengan anak yatim ini dimulai dengan belanja baju lebaran, dimana sebanyak 16 orang anak yatim dari berbagai kelurahan yang berada di kawasan kampus ITBHAS Bukittinggi, mendapatkan jatah belanja pakaian di salah satu pusat perbelanjaan di Bukittinggi.
Anak-anak yatim tersebut berasal dari Kelurahan Benteng Pasar Atas, Kelurahan Campago Ipuh, Kelurahan Puhun Tembok dan Kelurahan Guguk Bulek.
Kuliman, SE, MSi, selaku Ketua Pelaksana PKM ITB HAS berbagi hadiah pada anak yatim tersebut mengatakan, program pengabdian masyarakat yang bertajuk Gema Ramadhan ITBHAS Berbagi pada Anak Yatim ini merupakan bagian dari komitmen ITBHAS terhadap lingkungan di sekitar kampus di Bukittinggi.
“Salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi itu adalah pengabdian kepada masyarakat, dan ITBHAS ingin mengkonkretkan hal itu dengan berbagi bersama anak yatim di lingkungan sekitar kampus. Dan ini juga sebagai USR (University Social Reponsibility) nya kampus ITBHAS,” terang Kuliman.
Apalagi, lanjutnya, di dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1444 H ini, ITBHAS ingin berbagi dan melihat para anak yatim dapat berbahagia dalam merayakannya. “Dengan pakaian yang mereka dapatkan, semoga bisa membahagiakan para anak yatim yang ikut program PKM ITBHAS. Dan pakaian tersebut bisa mereka pakai di saat lebaran,” tukasnya.
Sementara itu, Rektor ITBHAS Dr Heliyani, SE, MM menyambut baik diadakannya pengabdian masyarakat kepada anak yatim yang ada di sekitar kampus. “Kita mendukung apa yang telah dilaksanakan oleh PKM ITBHAS, dan diharapkan kegiatan-kegiatan yang peduli terhadap lingkungan ini diperbanyak, khususnya dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat,” tutur Rektor Heliyarni.
Setelah anak yatim selesai berbelanja baju lebaran, acara PKM ITBHAS tersebut dilanjutkan dengan buka puasa bersama di salah satu rumah makan ternama di Bukittinggi. Sebelum buka puasa, acara di-isi dengan penampilan bakat dari anak yatim, mulai dari tahfiz Al-Quran sampai dengan lagu nasyid.
“Alhamdulillah acara berlangsung dengan meriah dan lancar,” pungkas Kuliman, yang haru melihat antusiasnya para anak yatim di dalam mengikuti acara.
(Ika)