ArtMagz
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial
No Result
View All Result
ArtMagz
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial
No Result
View All Result
ArtMagz
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial
Home Opini

Dean Asli Chaidir, Spirit Baru Sumbar

Jumat, 24/11/23 | 14:10 WIB
in Opini
0
Post Views: 745
Dean Asli Chaidir, Caleg DPR RI Dapil Sumbar 1 dari PAN. (Foto : Dok)

Oleh: Wiztian Yoetri
(Wartawan Senior)

HAJI Dean Asli Chaidir merupakan pendatang baru perpolitikan di Sumbar. Putra politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Haji Asli Chaidir, dan adik kandung Walikota Padang Hendri Septa, maju sebagai calon anggota legislatif untuk DPR RI dari partai PAN untuk Dapil Sumbar satu.

Dean, akan menggantikan posisi Haji Asli Chaidir, yang untuk periode 2024-2029 memilih “pensiun” dari legislatif. Dean berada pada posisi caleg nomor dua, dalam deretan caleg DPR RI dari partai PAN untuk daerah pemilihan Sumbar satu.

Baca Juga

Wawako Pariaman: Literasi Tumbuhkan Budaya Berpikir Kritis dan Kreatif

Wawako Pariaman: Literasi Tumbuhkan Budaya Berpikir Kritis dan Kreatif

Kamis, 27/11/25 | 10:20 WIB
Setjen DPD RI Gagas Innovation Week Beri Peluang Pegawai Berinovasi

Setjen DPD RI Gagas Innovation Week Beri Peluang Pegawai Berinovasi

Kamis, 27/11/25 | 09:57 WIB
Komite IV DPD RI Dorong Pemerataan Investasi Industri dan Hilirisasi di Batam

Komite IV DPD RI Dorong Pemerataan Investasi Industri dan Hilirisasi di Batam

Kamis, 27/11/25 | 07:18 WIB

Meski kiprah Dean, dalam arena politik belum begitu menonjol, namun dari sosialisasi yang dilakukannya cukup mendapat simpati masyarakat. Dean turun keberbagai komunitas, bertemu berbagai organisasi, serta melakukan silaturahmi bersama masyarakat. “Silaturahmi, adalah satu cara indah Allah mempersatukan umatnya,” ujar Dean, pada salah satu komentar pada dinding istagramnya.

Mengikuti beberapa perjalanan Dean, lewat instagramnya, putra Kota Padang ini, mempunyai sejumlah pesan moral yang cukup menarik untuk disimak. Seperti, ketika selesai bersilaturahmi dengan masyarakat, Dean berpesan, selalu ucapkan kata Alhamdulillah, sebagai rasa syukur, karena Allah penentu segala sesuatunya.

Pesan lain yang cukup menyentuh disampaikan Dean, ketika berbicara tentang ketulusan. Bahwa ketulusan seseorang akan terpancar dari matanya, lalu kebaikan akan terlihat dengan tindakannya, dan kebijaksanaannya akan terdengar dari kata-katanya.

Untuk kaum muda, politisi Partai Amanat Nasional ini, berpesan, jika untuk bermimpi saja takut, maka sama saja dengan orang yang tidak tahu arah akan masa depan.

“Maka, di saat muda, perlu keberanian untuk mulai melangkah, menyusuri jalan kehidupan yang kita pilih,” ujar Dean mempertegas semangat untuk kaum muda.

Berangkat dari sejumlah catatan Dean Asli Chaidir, yang dituliskan, usai bersilaturahmi keberbagai tempat dengan masyarakat, ada makna, dalam bentuk berbagai pesan komunikasi yang disampaikan. Di antaranya, pentingnya bersyukur, silaturahmi, serta perlunya dibangun kejujuran untuk meraih kepercayaan dan rasa hormat.

Sebagai pendatang baru, Dean sepertinya ingin hadir, dalam suasana kebatinan nan damai, sekaligus menjadi spirit baru Sumatera Barat di kancah perpolitikan nasional. Semoga begitu.

Patahkan Oligarki

Banyak kritik yang datang seputar oligarki dalam dunia politik Indonesia, namun ada alasan yang berbeda perlu diajukan. Menurut pengamat komunikasi politik UIN Imam Bonjol Padang, Dr. Abdullah Khusairi, MA, adalah hak setiap orang atau secara personal untuk maju kontestasi. Selagi mampu, mereka boleh saja maju namun memiliki kapasitas, kapabilitas dan akseptabilitas.

“Hal yang mungkin akan memalukan bagi keluarga sendiri, ketika yang dipaksakan maju dan tidak punya kompetensi, kapastias, kapabilitas dan akseptabilitas. Saya termasuk di garis pendapat ini, semua orang punya hak tetapi persaingan ketat dan kompetensi harus diutamakan. Mungkin akan diuntungkan secara privillige, sekali lagi publik harus diberitahu soal kemampuan personal,” ujar Khusairi.

Dean termasuk yang dikatakan Khusairi, dilahirkan dari keluarga politik yang tentunya memiliki talenta politik dari sang ayah. Ada misi baru, meneruskan perjuangan yang sudah diteroka oleh sang ayah. Harapan itu, tentu saja sangat berat dibandingkan dari yang tidak punya garis geonologis seperti Dean. Dean disiapkan, bukan tiba-tiba. Selamat berjuang, Dean! *)

 

Wiztian Yoetri, Wartawan Senior. (Foto : Dok)
ShareSendShare

Most Viewed Posts

  • Istri Rektor ITP Hendri Nofrianto Berpulang ke Rahmatullah (15,476)
  • Lalai Eksekusi Bupati Pessel, LBH Sumbar akan Laporkan Kejari Painan ke Jamwas dan Komjak (11,746)
  • Klaim Rinaldi sebagai Ketum IKA FMIPA Unand Ditolak Alumni (9,352)
  • Ibunda Tercinta Mulyadi Wafat, Banyak Tokoh Nasional Kirim Karangan Bunga Duka Cita (9,065)
  • Ambulans Sumbangan Warga Padang Ikut Bantu Evakuasi Korban di Palestina (9,028)
  • Mevrizal: Profesi Pengacara Syariah Menggiurkan dan Kian Diminati (8,300)
  • Menakar Peluang DPD RI Dapil Sumbar di Pemilu 2024 (7,381)
  • Memenuhi Syarat, Bacalon DPD RI Hendra Irwan Rahim Dinilai Paling Siap (6,874)
  • Puncak Peringatan Hari Koperasi, Hendra Irwan Rahim: Dua Menteri Bakal Hadir di Sumbar (6,722)
  • DPD RI Bentuk Pansus Guru dan Tenaga Kependidikan Honorer (5,808)

Berita Lainnya

Inyiak Rajo: Pemimpin Baru dan Harapan Baru

‘Ajo JKA Pulang Kampuang’

Jumat, 21/2/25 | 00:37 WIB
‘Raja Penyair’ Pinto Janir Tampil Memukau di Acara Peringatan 20 Tahun Wafatnya Hamid Jabbar

‘Raja Penyair’ Pinto Janir Tampil Memukau di Acara Peringatan 20 Tahun Wafatnya Hamid Jabbar

Kamis, 30/5/24 | 06:00 WIB
‘Raja Penyair’ Pinto Janir: Taman Budaya Sumbar Itu Pengawal Peradaban!

‘Raja Penyair’ Pinto Janir: Taman Budaya Sumbar Itu Pengawal Peradaban!

Jumat, 14/6/24 | 20:18 WIB
“78 Tahun Makmur Hendrik”, Rektor Unand: Kaya akan Nilai Budaya dan Kearifan Lokal

“78 Tahun Makmur Hendrik”, Rektor Unand: Kaya akan Nilai Budaya dan Kearifan Lokal

Kamis, 05/6/25 | 01:41 WIB
“78 Tahun Sang Maestro Penulis Indonesia Makmur Hendrik”, Hary: Unand Dukung Gerakan Berkesenian dan Berkebudayaan

“78 Tahun Sang Maestro Penulis Indonesia Makmur Hendrik”, Hary: Unand Dukung Gerakan Berkesenian dan Berkebudayaan

Jumat, 16/5/25 | 12:12 WIB
“78 Tahun Sang Maestro Penulis Indonesia Makmur Hendrik”: Hamas Apresiasi Komitmen Fadly Amran Terhadap Pemajuan Kebudayaan

“78 Tahun Sang Maestro Penulis Indonesia Makmur Hendrik”: Hamas Apresiasi Komitmen Fadly Amran Terhadap Pemajuan Kebudayaan

Minggu, 11/5/25 | 19:31 WIB
  • Aman Makmur
  • Beranda
  • Tim Redaksi

© 2025 - Amanmakmur.com

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Advertorial

© 2025 - Amanmakmur.com