
PADANG, AmanMakmur.com — Tim guru-murid SMKN 8 Padang, Sumbar, tampil pada kontes Daihatsu SMK Skill Contest (DSSC) ke-7. Pada kompetisi ini, Daihatsu menantang duet guru dan siswa terbaik dari SMK otomotif di seluruh Indonesia untuk menunjukkan keterampilan mereka dalam bidang otomotif.
“Sesuai informasi panitia kontes tersebut, guru kita Bapak Gatot dan siswa Zeflindo tampil di iven Skill Contest Daihatsu secara daring. Untuk itu mohon doa kita bersama”, ujar Kepsek SMKN 8 Padang, Deta Mahendra, Jumat (2/1/2022).
Deta Mahendra menyebutkan keikutsertaan guru dan siswanya pada ivent ini merupakan langkah awal kesempatan kerjasama di dunia industri bagi siswa SMKN 8 Padang sekaligus membantu mempersiapkan anak-anak muda untuk masuk ke dunia kerja.
“Lolosnya guru dan siswa SMKN 8 Padang sebagai peserta kontes bergengsi tingkat nasional ini sekaligus juga dapat menjadi motivasi bagi guru dan murid dalam meningkatkan skill kompetensinya,” ungkap Deta Mahendra didampingi stafnya, Irsan.
Pada gelaran babak final ini, puluhan SMK mengikuti DSSC tahun ini, yang diselenggarakan di Jakarta pada Sabtu, 3 Desember 2021 ini.
(Rel/Agusmardi)