KALIMANTAN UTARA, AmanMakmur.com —Mengisi masa reses, Anggota DPD RI Hasan Basri melakukan silaturahmi dengan beberapa tokoh masyarakat di Tarakan, Senin (8/10).
Anggota DPD RI dengan nomor anggota B-95 ini, pertama melaksanakan kunjungan dan silaturahmi di kediaman Jafar, salah satu tokoh masyarakat di Jembatan Besi Lingkas Ujung Tarakan.
“Hari ini saya berkunjung dan bersilaturahmi dengan beberapa tokoh masyarakat di Kota Tarakan. Mereka menyampaikan banyak banyak hal, salah satunya mengenai harga sembako dan perputaran ekonomi di tengah masih pemberlakuan PPKM di Kota Tarakan. Hal ini tentu sesuai dengan tupoksi tugas saya dalam menyerap aspirasi masyarakat dan daerah,” ujar Hasan Basri.
Lebih lanjut Hasan Basri mengatakan, usulan dan masukan yang disampaikan kepadanya akan menjadi bahan untuk disampaikan pada mitra kerja Komite III DPD RI pada kementerian terkait.
Kemudian, silaturahmi dilanjutkan ke kediaman mantan Walikota Tarakan dua periode, Jusuf Serang Kasim.
“Pak Jusuf SK adalah orang tua, guru dan sekaligus kakak buat saya. Beliau selalu men-support dan mendukung setiap kegiatan dan langkah politik yang saya ambil,” ungkap Alumni Magister Hukum Universitas Borneo Tarakan.
Setelah berdiskusi dengan Jusuf Serang Kasim, selanjutnya Hasan Basri melakukan silaturahmi ke rumah duka salah satu tokoh masyarakat Tarakan.
“Terakhir, saya kunjungan silaturahmi ke rumah duka tokoh masyarakat, selama masa perjalanannya ini ia membawa energi positif dan semangat tersendiri bagi saya,” ucap pria yang juga menjabat sebagai Ketua Pengprov PBSI Kaltara.
Dari pertemuan dengan beberapa tokoh masyarakat dan senior ini Hasan Basri banyak menerima masukan dan nasehat. “Insya Allah ini menjadi bekal saya dalam menjalankan tugas dan amanah yang diberikan masyarakat Kalimantan Utara,” sambung pria yang juga didaulat sebagai Dewan Pembina BPD HIPMI Kaltara.
Hasan Basri menambahkan, kepada para senior dan tokoh masyarakat Kaltara yang belum sempat dikunjungi juga akan didatangi pada kesempatan lainnya untuk dapat bertemu langsung.
“Kita berdoa kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa semoga kita semua selalu diberikan kekuatan dan kesehatan dalam menjalankan aktivitas keseharian, sehingga di kesempatan lain, Insya Allah bisa berjumpa dan silaturahmi,” tutup Hasan Basri.
(Rel/dpd)